Lokasi Wisata Embung Kledung Wonosobo Temanggung Jawa Tengah
Embung Kledung adalah spot yang paling bagus untuk melihat pemandangan Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing dari sisi bagian selatan,sehingga pada sore hari saat cuaca cerah akan terlihat secara jelas dan dekat dengan Gunung Sindoro dan Sumbing.
Bahkan banyak yang bilang lokasi ini mirip dengan pemandangan Gunung Fuji Jepang,apalagi saat sore hari Sobat bisa melihat pancaran sinar matahari di Embung Kledung yang sangat keren.
Lokasi wisata Embung Kledung Temanggung ini sangat cocok bagi Sobat yang suka dengan fotografi alam,tak heran saat sore hari banyak fotografer yang melakukan pemotretan di sini.
View Embung Kledung ini memang berbeda dari tempat tempat Embung pada umumnya,karena yang paling menarik adalah lokasinya yang bagus dengan taman taman yang hijau dan pemandangan Embung dengan view Gunung Sindoro yang sangat menakjubkan.
Pantainyajogja.com |
Embung Kledung ini berada di Jalan Raya Parakan,Wonosobo,Tlahap,Kecamatan Kledung,Kabupaten Temanggung,Jawa Tengah.
Lokasi Embung Kledung ini tidak jauh dari pusat Kota Wonosobo,karena jaraknya hanya sekitar 20 KM dengan waktu tempuh sekitar 30 menit perjalanan menggunakan kendaraan pribadi.
Rute Embung Kledung.
Jika Sobat ingin berkunjung ke lokasi wisata Embung Kledung Temanggung ini bisa mengambil beberapa jalur sesuai dengan asal Sobat.
Jika Sobat dari Kota Jogjakarta maka jalur yang harus Sobat tempuh bisa melalui Jalan Magelang kemudian arah menuju Kota Wonosobo melalui Secang,ikuti terus jalurnya hingga sampai di perbatasan Wonosobo-Temanggung.
Ikuti terus jalurnya hingga Sobat nanti akan menemukan pom bensin sebelum Gapura perbatasan,nanti Sobat akan menemuka papan petunjuk menuju Embung Kledung yang Sobat tuju,masuklah ke kanan dan ikuti terus hingga mlewati jalan setapak menuju lokasi Embung.
Jika Sobat dari Kota Semarang untuk menuju lokasi wisata Embung Kledung Temanggung ini bisa melalui tol Semarang kemudian exit Bawen,kemudian menuju Ambarawa,kemudian menuju Pringsurat dan menuju arah jalan Temanggung dan sampai di perbatasan Wonosobo-Temanggung.
Tiket Masuk Embung Kledung.
Berbicara tentang harga tiket masuk Embung Kledung Temanggung ini cukup murah,karena HTM nya hanya sebesar Rp 3000 perorang dan biaya parkir motor Rp 2000 saja.
Namun bagi Sobat yang ingin melalukan camping di lokasi Embung Kledung Temanggung ini ada biaya khusus camping yaitu Rp 15.000 per orang.
Untuk fasilitas yang ada di lokasi wisata Embung Kledung ini cukup lengkap mulai dari lokasi parkir yang luas,kamar mandi,tempat ibadah,area camping dan masih banyak lagi,
Selain fasilitas tersebut,tentunya di lokasi wisata Embung Kledung Temanggun ini juga memiliki fasilitas spot foto yang sangat instagramable seperti ayunan,hammock,tangga yang berwarna warni,rumah pohon dan masih banyak lagi spot selfie yang akan Sobat temukan.
Fasilitas yang ada di Embung Kledung ini selalu ada yang baru dan selalu membangun fasilitas dan spot foto yang keren,sehingga jika Sobat berkunjung pasti fasilitasnya akan lebih lengkap lagi.
Jam Buka Embung Kledung.
Untuk jam buka Embung Kledung ini sebenarnya hanya dari pukul 05.00 sampai pukul 18.00,namun karena pengunjung sangat antusias untuk melihat sunset dan sunrise dari Embung Kledung,pihak pengelola juga memberikan jam buka 24 jam bagi Sobat yang ingin camping di sana.
Penginapan Dan Hotel Di Embung Kledung.
Jika Sobat ingin berkunjung ke Embung Kledung Temanggung ini dan ingin menginap di hotel dan penginapan,di sana juga ada hoteldan pemginapan yang murah.
Namun lokasinya berbeda dari Embung Kledung,ada beberapa penginapan terdekat Embung Kledung antara lain:
*Dieng Kledung Pass Hotel.
Hotel ini jaraknya tidak terlalu jauh dari Embung Kledung harganya juga cukup murah hanya sekitar Rp 300.000.
*Villa Sindoro Village.
Lokasi villa ini berjarak sekitar 11 km dari Embung Kledung dengan harga sekitar Rp 500.000.
*Isabela Homestay.
Letaknya juga tidak terlalu jauh dari wisata Embung Kledung Temanggung,dengan harga yang cukup terjangkau.
Bagi Sobat yang ingin mendapatan momen yang bagus ketika berfoto di Embung Kledung lebih baik datang saat cuaca cerah,sehingga view Gunung akan terlihat lebih jelas.
Berkunjung ke wisata Embung Kledung Wonosobo ini Sobat akan merasakan kesejukan udara pegunungan yang sangat segar,sangat cocok bagi Sobat yang jenuh dengan kesibukan dan kebisingan kota.
Tak heran jika pada hari libur,lokasi Embung Kledung ini sangat ramai dikunjungi apalagi para anak muda yang ingin camping disana.Berkunjung ke Wisata Embung Kledung ini bisa menjadi solusi Sobat untuk melepaskan penat.
Sekian dulu ya Sob,mudah mudahan informasi ini bisa bermanfaat.Salam Wisata Indonesia.
Posting Komentar untuk "Lokasi Wisata Embung Kledung Wonosobo Temanggung Jawa Tengah"